Blogger news

Friday, January 31, 2014

Konsumsi Jus Wortel Agak Penglihatan Anda Semakin Tajam


Jus wortel adalah salah satu jus sehat yang rendah kalori dan kaya akan vitamin serta mineral. Jus berwarna oranye ini memiliki rasa yang menyegarkan dan mudah pula membuatnya. Apalagi, segelas jus wortel setiap hari dapat memberikan kita sejumlah manfaat kesehatan. Berikut ini manfaat kesehatan dari segelas jus wortel seperti dilansir dari healthmeup.
  • Penglihatan semakin tajam. Wortel mengandung beta-karoten dan lutein, yang merupakan senyawa yang ditemukan terkonsentrasi di retina mata kita. Senyawa ini diketahui untuk melindungi penglihatan. Ini juga melindungi terhadap salah satu masalah mata seperti glaukoma dan juga mengobati kebutaan saat malam hari.
  • Penguat imunitas. Jus wostel kaya akan berbagai nutrisi dan antioksidan karena vitamin C nya. Ini membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, yang kemudian bertindak sebagai perisai pelindung bagi tubuh.
  • Mengatur gula darah. Jus wortel juga mengandung kadar tinggi karotenoid yang dikaitkan dengan keseimbangan kadar gula dalam tubuh. Ini membantu mengatur kadar gula darah tubuh.
  • Manfaat bagi kulit. Wortel kaya akan vitamin A dan C, yang membantu memelihara kulit, mencegah kulit kering, psoriasis, dan noda pada kulit. Selain itu, antioksidan dalam jus wortel memperlambat proses penuaan dan membantu dalam produksi kolagen, yang mempertahankan elastisitas kulit.
  • Kesehatan pencernaan. Minum jus wortel 20 menit sebelum makan dapat membantu merangsang cairan pencernaan, sehingga membuatnya menjadi pembuka yang baik. Selain itu, juga mengandung serat larut yang membantu meningkatkan pencernaan.
Kenapa tidak mulai mencobanya?

Citra Liu BLOG

0 comments:

Post a Comment

 

Subscribe to our Newsletter

Contact our Support

Email us: youremail@gmail.com

Our Team Members